Senin, 25 Mei 2015

Pengenalan PHP

0 komentar
Share on :
PHP merupakan bahasa wajib programmer web. Sampai saat ini PHP masih menjadi standar bahasa pemograman server side untuk pembuatan website. Duniailkom mencoba membuat artikel dan tutorial sebagai bahan belajar PHP untuk pemula. Tutorial PHP akan dibagi menjadi beberapa bagian, yaitu Tutorial PHP Dasar, Tutorial PHP Lanjutan, Tutorial Pemrograman Berbasis Objek (Object Oriented Programming - OOP) PHP, dan Artikel seputar perkembangan PHP (Andre, 2012).

(Zaki, 2008) menyatakan bahwa PHP adalah sebuah bahasa pemrograman scripting untuk membuat halaman web yang dinamis. Walaupun dikenal sebagai bahasa untuk membuat halaman web, tapi PHP se-bernarnya juga dapat digunakan untuk membuat aplikasi command line dan juga GUI.Cara kerja PHP adalah dengan menyelipkannya di antara kode HTML (hypertext markup language).

(Ramadhan, 2009) menyatakan bahwa PHP adalah bahasa scripting yang menyatu dengan HTML dan dijalankan pada server side. Atinya semua sintaks yang kita berikan akan sepenuhnya dijalankan pada server sedangkan yang dikirim ke browser hanya hasilnya.



Daftar Pustaka :
Andre, 2012, Tutorial Belajar PHP Dasar dan Index Artikel PHP, <http://www.duniailkom.com/tutorial-belajar-php-dan-index-artikel-php/>.

 Ali Zaki, 2008, PHP dan MySQL, PT Elex Media Komputindo, Jakarta.


Mukhlis Ramadhan, 2009, Desain Web Dengan PHP, Jurnal SAINTIKOM No. 1, Volume 6.



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di CBM

Leave a Reply